BAB I. INTERNET
Sejarah Internet
INTERNET adalah jaringan komputer komputer yang ada di seluruh dunia dan saling terhubung dengan alur telpon kabel maupun satelit.. Dalam hal ini komputer yang dahulunya standalone dapat berhubungan langsung dengan host-host atau kompuer- komputer yang lainnya.
Awalnya adalah Departemen Pertahanan Amerika pada tahun 1969 yang membuat
jaringan komputer yang tersebar untuk menghindarkan terjadinya informasi terpusat, sebagai bagian dari strategi pertahanan, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan. Dengan sistem informasi yang tersebar bila satu bagian dari sambungan network terganggu akibat serangan musuh, jalur yang melalui sambungan itu secara otomatis dipindahkan kesambungan lainnya.
Pemerintah Amerika Serikat sendiri baru memberikan izin ke arah komersial pada
Sejarah Internet
INTERNET adalah jaringan komputer komputer yang ada di seluruh dunia dan saling terhubung dengan alur telpon kabel maupun satelit.. Dalam hal ini komputer yang dahulunya standalone dapat berhubungan langsung dengan host-host atau kompuer- komputer yang lainnya.
Awalnya adalah Departemen Pertahanan Amerika pada tahun 1969 yang membuat
jaringan komputer yang tersebar untuk menghindarkan terjadinya informasi terpusat, sebagai bagian dari strategi pertahanan, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan. Dengan sistem informasi yang tersebar bila satu bagian dari sambungan network terganggu akibat serangan musuh, jalur yang melalui sambungan itu secara otomatis dipindahkan kesambungan lainnya.
Pemerintah Amerika Serikat sendiri baru memberikan izin ke arah komersial pada
awal tahun 1990. Internet pertama kali mulai digunakan diluar kalangan militer oleh kalangan akademis (UCLA) untuk keperluan penelitian dan pengembangan teknologi. Ringkasan sejarah:
1. 1960: Para saintis mulai meriset teknik untuk menghubungkan suatu sistem pada
suatu jaringan.
2. 1969: ARPANET (DoD Advanced Research Project Agency) menghubungkan UCLA, University of California pada Santa Barbara, University of Utah, dan Stanford Research Institute.
3. 1975: Manajemen Internet ditransfer ke U.S. Defense Communications Agency.
4. 1979: USENET mulai menawarkan worldwide broadcast conerencing system of newsgroups.
5. 1981: BITNET (Because It’s Time Network) mulai menawarkan e-mail dan daftar servers untuk distribusi informasi. CSNET (Computer Science Network) menawarkan layanan dial-up untuk e-mail. Para pengguna Internet sekarang bisa mengakses Internet dengan menggunakan komputer desktop.
1
internet-intranet
6. 1982: TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol) menjadi standar
untuk komunikasi jaringan pada ARPANET.
7. 1984: The Domain Name Server (DNS) system mulai diperkenalkan.
8. 1986: The Cleveland FreeNet memulai operasi.
9. 1987: The National Science Foundation (NSF) menanda tangani kontrak senilai 14 juta dolar, lima tahun perjanjian dengan IBM, MCI, dan Michigan Educational Research Information Triad untuk mengatur jaringan.
10. 1988: Robert Morris, Jr. merilis a “worm” pada Internet.
11. 1990: CERN (the European Particle Physics Laboratory in Switzerland) membuat
World Wide Web.
12. 1993: President Clinton adalah kepala negara pertama kali yang menggunakan
Internet untuk e-mail. Dengan alamat e-mail: president@whitehouse.gov.
13. 1994: Digital video dan audio mulai di transmit melalui Internet.
14. 1995: DoDDS schools di Okinawa memulai koneksi Internet.
Internet bagaikan sebuah kota elektronik yang sangat besar di mana setiap penduduk (komputer) memiliki alamat (IP: Internet Protocol Address) yang dapat untuk berkirim surat atau tukar menukar informasi. Komputer berfungsi sebagai kendaraan dan jaringan merupakan jalan yang bertumpu di atas media telekomunikasi. Jalur lambatnya menggunakan line telepon (dial-up), dan jalur cepatnya bisa menggunakan Leased Line atau Dedicated Lines. Karena sifatnya berupa ruang yang mirip dengan dunia kita sehari- hari, maka Internet bisa kita sebut dengan ruang maya.
Keuntungan dari penggunaan internet Internet dapat terjadi dalam semua bidang
(bisnis, akademis, pemerintahan, organisasi dlsb), antara lain:
1. Informasi yang lebih cepat dan murah dengan aplikasi:
a. Email b. WWW
c. NewsGroup d. FTP
e. Gopher, dll.
2
internet-intranet
2. Mengurangi biaya kertas dan biaya distribusi, contoh:
a. Koran masuk Internet b. Majalah, brosur, dsb
3. Sebagai media promosi, contoh:
a. Image Company
b. Pengenalan, dan pemesanan produk
4. Komunikasi Interaktif, dapat dilakuakn melalui :
a. Email
b. Dukungan Pelanggan dengan WWW
c. Video Conference d. Internet Relay Chat
e. Internet Phone (IP Telephony)
5. Sebagai alat Research and Development
6. Pertukaran data Pertumbuhan Internet
Internet mempunyai pertumbuhan yang sangat baik dan sangat pesat saat ini. Dari data statistik yang didapat, adalah sebagai berikut:
1. 3 juta host sudah terkoneksi diakhir tahun 1994
2. Populasi 30 juta pengguna (1995)
3. Pertumbuhan 10 % tiap bulan
4. 100 juta pengguna pada tahun 1998, diperkirakan tahun 2010 semua orang akan terhubung ke Internet
5. Email mendominasi 75% hubungan bisnis.
Memulai Internet
Untuk memulai Internet minimal kita membutuhkan 1 komputer, modem dan line telepon. dan supaya kita bisa berhubungan ke Internet kita perlu mendaftarkan diri ke ISP
(Internet Service Provider) untuk bisa mendapatkan akses ke Internet. Internet Service
3
internet-intranet
Provider adalah penyedia jasa layanan keinternet atau bisa disebut sebagai pintu gerbang ke
Internet. Jenis Koneksi yang diberikan oleh Internet Service Provider:
1. IP Connection
Kalau semua hardware dan sofware yang kita punya ingin secaralangsung terkoneksi atau akses ke Internet, maka kita harus menggunakan IP (Internet Protocol) address.
2. Dial UP Connection
Kalau kita menggunakan modem untuk dial ke ISP supaya mendapatkan koneksi ke
Internet, maka hal itu disebut Dial UP akses.
Electronic Mail adalah salah satu fasilitas atau aplikasi yang paling banyak
digunakan di Internet. Email merupakan alat komunikasi yang paling murah dan cepat. Dengan Email kita dapat berhubungan dengan siapa saja yang terhubung ke Internet di seluruh dunia dengan biaya pulsa lokal (bila kita menggunakan line telepon atau ISDN). Email menggeser penggunaan telepon dan fax dimasa kini.
Konsep Email adalah seperti kita mengirim surat dengan pos biasa, dimana kita mengirimkan ke kantor pos dengan dibubuhi alamat yang kita tuju. Dari Kantor Pos tersebut akan disampaikan ke Kantor Pos yang terdekat dengan alamat yang dituju dan akhirnya sam pai ke alamat tersebut. Dan si penerima hanya membuka kotak pos-nya saja yang ada didepan rumah. Disini si Pengirim tidak tahu apakah si orang yang dituju tersebut sudah menerima surat tersebut, sampai surat itu dibalas. Dengan Email data dikirim secara elektronik sehingga sampai di tujuan dengan sangat cepat. Juga kita dapat mengirim file- file berupa program, gambar, graphik dan lain sebagainya. Kita juga dapat mengirim ke lebih dari satu orang sekaligus pada saat bersamaan.
WWW (World Wide Web)
WWW adalah aplikasi yang paling menarik di Internet dan seperti email aplikasi ini sangat penting dan banyak digunakan. Aplikasi ini kadang disebut “The killer application” atau “the world is in your fingertip” karena sedemikian mudahnya kita dapat mendapatkan
4
internet-intranet
informasi tidak hanya teks tetapi gambar (images), maupun multimedia. Dalam aplikasi ini
banyak fasilitas yang dapat dilakukan seperti:
1. memesan atau membeli suatu barang secara online
2. mendaftar secara online
3. mengakses multimedia, dsb.
Informasi yang diletakkan di WWW disebut “HomePage” dan setiap homepage mempunyai alamatnya masing-masing. Untuk dapat menarik perhatian user sehingga homepage dapat sering dikunjungi user, maka disain tampilan harus semenarik mungkin dan banyak terdapat informasi yang jelas. Dalam hal ini bidang seni sangat dibutuhkan, sehingga dunia periklanan dan dunia bisnis semakin semarak.
File Transfer Protocol (FTP): adalah salah satu aplikasi di Internet untuk mengambil
(download) dan meletakkan (upload) suatu file di FTP server. Dengan hal ini kita dapat bertukar file dengan cepat. Pada saat ini banyak program atau software yang bebas untuk
di-download dari manapun di Internet.
Telnet: Dengan Telnet kita dapat mengakses komputer yang letaknya di tempat lain yang jauh. Jadi yang dilihat di monitor komputer adalah isi dari komputer yang kita hubungkan tersebut. Ini sering juga disebut “Remote Login”. Contoh-contoh yang dapat dilakukan dengan Telnet:
1. Mencari katalog perpustakaan, kampus
2. Mengakses database
3. Mengakses Buletin Board Organisasi Pemerintahan, dll
Untuk menggunakan Telnet kita harus mempunyai IP Address atau domain-name, dan juga kita harus mempunyai hak untuk mengakses yaitu dengan login name dan password.
Gopher adalah aplikasi yang dapat mencari informasi yang ada di Internet, tetapi
hanya berbasis teks saja. Untuk mendapatkan informasi melalui Gopher, kita harus menghubungkan diri dengan Gopher server yang ada di Internet.
Chat: Seperti artinya dalam bahasa Indonesia adalah “ngobrol” adalah program aplikasi Internet yang memungkinkan kita berbicara secara langsung (on-line) dengan lawan bicara kita (dengan mengetikkan kata pembicaraan) yang berada di tempat lain.
5
internet-intranet
Program aplikasi untuk chat ini seperti MIRC, Yahoo Messenger, MSN Messenger, ICQ
dan lain-lain.
Ping: adalah singkatan dari Packet Internet Gopher. Fungsi dari Ping adalah untuk melihat apakah ada hubungan antara komputer yang satu dengan yang lainnya dengan cara mengirimkan sejumlah packet data kecil.
Cara kerja internet
Dapatkah kita bayangkan bagaimana dunia Internet sebenarnya? Marilah kita urai satu per satu. Dunia Internet juga memiliki daratan, kota, dan penduduk seperti halnya dunia sungguhan. Pulau-pulau, daratan besar, dan benua di dunia Internet adalah ruangan- ruangan NOC dan data center dari penyedia jasa backbone Internet di seluruh dunia atau sering disebut dengan istilah Network Access Point (NAP) Provider. ISP-ISP yang berada
di bawah penyedia jasa backbone Internet ini adalah kota-kota besar dan kota metropolitannya.ISP sebagai kota metropolitan isinya juga terdiri dari kota-kota kecil dan area-area lainnya. Kota-kota kecil dan area lain, yaitu server-server dan perangkat jaringan yang jumlahnya sangat banyak yang bertugas sebagai pelayan para pengguna. Point Of Presence (POP) milik ISP yang tersebar di area sekitar ISP juga merupakan kota-kota kecil
di dalam ISP. Di dalam kota-kota kecil tersebut, terdapatlah penduduk yang beraktivitas di
dalamnya. Penduduk dari dunia Internet ini adalah Anda para pengguna Internet, yang seluruhnya adalah juga penduduk dunia nyata.
Di dalam dunia Internet komunikasi antarpenduduk juga merupakan kebutuhan
vital. Bukan hanya vital, justru keperluan berkomunikasilah sumber dan cikal bakal dari terciptanya dunia Internet. Untuk dapat melayani penduduknya berkomunikasi, dibuatlah jalan-jalan penghubungnya. Jalan penghubung dunia Internet adalah media komunikasi data yang jenisnya sangat banyak.
Sebuah jalan kecil dan setapak mungkin dapat dibentuk oleh sebuah line telepon yang biasa ada di rumah-rumah Anda. Jalan yang agak besar mungkin dapat dibentuk oleh koneksi leased line, ADSL, Cable, ISDN, dan banyak lagi. Jalan raya yang besar mungkin bisa Anda bangun dengan koneksi E1 2 Mbps, Fiber Optic, koneksi Fast ethernet, dan
6
internet-intranet
banyak lagi. Jalan udara yang tidak berkelok-kelok dapat digunakan media wireless. Semua
koneksi tersebut adalah pembuka jalur komunikasi ke dunia Internet.
Namun, sampai di sini cara kerja dunia Internet mulai berbeda dengan dunia nyata. Jalan-jalan yang di bentuk di dunia Internet harus terkoneksi ke kota-kota kecil, yaitu server-server remote access dan perangkat jaringan. Perangkat tersebut adanya di ISP, ibu kota dari penduduk tersebut. Dengan demikian, semua komunikasi yang terjadi antarpara penduduk di Internet harus melewati ibu kotanya dulu. Baik penduduk yang ada di satu kota maupun dengan penduduk yang ada di belahan Bumi lainnya.
Jika masih dalam satu kota, ISP tidak perlu melempar sesi komunikasi penduduknya keluar benua, karena jika masih satu daerah biasanya ada jalan singkat menuju ke situs lokal. Jalan singkat inilah yang sering kita kenal dengan istilah Internet Exchange.
Internet Exchange merupakan kumpulan dari seluruh ISP yang ada di sebuah daerah.. Tujuannya adalah agar jalur komunikasi dalam sebuah geografis yang sama tidak perlu dilarikan ke luar benua Internet. Di Indonesia, Internet Exchange-nya adalah bernama Indonesia Internet Exchange (IIX).
Jalan singkat lain juga dapat terbentuk kalau sebuah ISP memiliki jalur pribadi khusus yang menghubungkannya dengan ISP lain. Jalur pribadi ini sering disebut dengan istilah Private peering. Jalur ini bagaikan jalan tol lintas provinsi yang dapat langsung menghubungkan penduduk di dalamnya tanpa harus berkelok-kelok lagi.
Bagaimana jika situs yang ingin dituju ternyata berada di benua Internet lain? Mau
tidak mau ISP harus melempar sesi komunikasi tersebut ke benua Internet yang terdekat ke situs tersebut. Atau paling tidak ke NAP-NAP provider yang berada di atas ISP tersebut. Kemudian NAP provider-lah yang membangun jalur komunikasi antarbenua Internet lain dan mencarikan jalan terbaik menuju ke situs tujuan.
Untuk menuju ke sebuah situs tujuan tentu juga akan melewati benua-benua dan juga kota-kota lain di belahan dunia Internet lain. Begitu seterusnya sehingga dunia Internet terbentuk sedemikian besarnya saat ini. Jadi inti sebenarnya Internet adalah merupakan kumpulan dari jaringan-jaringan kecil yang dijadikan satu.
7
internet-intranet
Untuk melayani penggunanya untuk berkomunikasi dengan situs atau pengguna
yang berada di benua lain, ISP harus memiliki sebuah komponen penting, yaitu informasi rute menuju ke lokasi yang diinginkan penggunanya. ISP tempat Anda terkoneksi mutlak harus mengetahui jalur-jalur mana saja yang dapat digunakan untuk menyambungkan komunikasi para penggunanya. Jalan-jalan yang banyak terbentang di dunia Internet mau tidak mau harus dikumpulkan oleh ISP untuk kemudian disimpan atau disebarkan lagi kepenggunanya.
Proses pengumpulan dan maintenance informasi rute inilah yang terpenting dalam
proses terjadinya Internet. Terjadinya proses ini merupakan tugas utama dari sebuah routing protocol. Untuk menangani tugas ini, dunia Internet mempercayakan satu nama routing protocol, yaitu BGP.
Border Gateway Protocol atau yang sering disingkat BGP merupakan salah satu
jenis routing protocol yang ada di dunia komunikasi data. Sebagai sebuah routing protocol, BGP memiliki kemampuan melakukan pengumpulan rute, pertukaran rute dan menentukan rute terbaik menuju ke sebuah lokasi dalam jaringan. Routing protocol juga pasti dilengkapi dengan algoritma yang pintar dalam mencari jalan terbaik. Namun yang membedakan BGP dengan routing protocol lain seperti misalnya OSPF dan IS-IS ialah, BGP termasuk dalam kategori routing protocol jenis Exterior Gateway Protocol (EGP).
Sesuai dengan namanya, Exterior Gateway Protocol (EGP), routing protocol jenis
ini memiliki kemampuan melakukan pertukaran rute dari dan ke luar jaringan lokal sebuah organisasi atau kelompok tertentu. Organisasi atau kelompok tertentu diluar organisasi pribadi sering disebut dengan istilah autonomous system (AS). Maksudnya rute-rute yang dimiliki oleh sebuah AS dapat juga dimiliki oleh AS lain yang berbeda kepentingan dan otoritas. Begitu juga dengan AS tersebut dapat memiliki rute-rute yang dipunya organisasi lain.
Keuntungan organisasi lain memiliki rute milik organisasi kita atau sebaliknya adalah organisasi kitabisa dikenal oleh organisasi-organisasi lain yang kita kirimi rute. Setelah dikenali rute-rute menuju lokasi kita, banyak orang yang dapat berkomunikasi dengan kita. Selain itu, kita juga menerima rute-rute menuju ke organisasi lain, sehingga
8
internet-intranet
kita juga dapat membangun komunikasi dengan para pengguna yang tergabung di
organisasi lain. Dengan demikian, komunikasi dapat semakin luas menyebar.
BGP dikenal sebagai routing protocol yang sangat kompleks dan rumit karena kemampuannya yang luar biasa ini, yaitu melayani pertukaran rute antarorganisasi yang besar. Routing protocol ini memiliki tingkat skalabilitas yang tinggi karena beberapa organisasi besar dapat dilayaninya dalam melakukan pertukaran routing, sehingga luas sekali jangkauan BGP dalam melayani para pengguna jaringan.
Yang akan terjadi jika banyak organisasi di dunia ini yang saling berkumpul dan
bertukar informasi routing yaitu adalah INTERNET. Maka dari itu, tidak salah jika BGP
mendapat julukan sebagai inti dari eksisnya dunia Internet.
Analogi Autonomous System atau sering disingkat AS adalah bagaikan sebuah perusahaan tempat kita bekerja. Sebuah perusahaan memiliki peraturannya sendiri, memiliki struktur organisasi sendiri, memiliki produknya sendiri, memiliki gayanya sendiri dalam berbisnis dan memiliki privasinya sendiri. Semua itu, tidak perlu diketahui oleh orang lain di luar perusahaan kita.
Jaringan internal sebuah organisasi bisa terdiri dari berpuluh-puluh bahkan ratusan
perangkat jaringan dan server. Semuanya bertugas melayani kepentingan organisasi tersebut, sehingga otoritas dan kontrolnya hanya boleh diatur oleh organisasi tersebut. Cisco System, sebuah perusahaan pembuat perangkat jaringan mendefinisikan Autonomous System sebagai “Sekumpulan perangkat jaringan yang berada di bawah administrasi dan strategi routing yang sama”.
Autonomous System biasanya ditentukan dengan sistem penomoran. Sistem penomoran AS di dunia Internet diatur oleh organisasi Internet bernama IANA.
Jika AS diumpamakan sebagai sebuah perusahaan, routing protocol BGP dapat diumpamakan sebagai divisi marketing dan promosi dalam sebuah perusahaan. Divisi marketing memiliki tugas menginformasikan dan memasarkan produk perusahaan tersebut. Divisi marketing memiliki tugas menyebarkan informasi seputar produk yang akan dijualnya. Dengan berbagai siasat dan algoritma di dalamnya, informasi tersebut disebarkan
ke seluruh pihak yang menjadi target pasarnya. Tujuannya adalah agar mereka mengetahui
apa produk tersebut dan di mana mereka bisa mendapatkannya.
9
internet-intranet
Selain itu, divisi marketing juga memiliki tugas melakukan survai pasar yang
menjadi target penjualan produknya. Para pembeli dan pengecer produk juga akan memberikan informasi seputar keinginan dan kebutuhan mereka terhadap produk yang dijual perusahaan tersebut. Divisi marketing juga perlu mengetahui bagaimana kondisi, prosepek, rute perjalanan, karakteristik tertentu dari suatu daerah target penjualannya.. Jika semua informasi tersebut sudah diketahui, maka akan diolah menjadi sebuah strategi marketing yang hebat.
BGP memiliki tugas yang kurang lebih sama dengan divisi marketing dan promosi
pada sebuah perusahaan. Tugas utama dari BGP adalah memberikan informasi tentang apa yang dimiliki oleh sebuah organisasi ke dunia di luar. Tujuannya adalah untuk memperkenalkan pada dunia luar alamat-alamat IP apa saja yang ada dalam jaringan tersebut. Setelah dikenal dari luar, server-server, perangkat jaringan, PC-PC dan perangkat komputer lainnya yang ada dalam jaringan tersebut juga dapat dijangkau dari dunia luar. Selain itu, informasi dari luar juga dikumpulkannya untuk keperluan organisasi tersebut berkomunikasi dengan dunia luar.
Dengan mengenal alamat-alamat IP yang ada di jaringan lain, maka para pengguna
dalam jaringan kita juga dapat menjangkau jaringan mereka. Sehingga terbukalah halaman web Yahoo, search engine Google, toko buku Amazon, dan banyak lagi.
BGP merupakan satu-satunya routing protocol yang dapat digunakan untuk menghubungkan dua organisasi besar yang berbeda kepentingan. Meskipun routing protocol jenis EGP bukan hanya BGP saja, namun tampaknya BGP sudah menjadi standar internasional untuk keperluan ini. Hal ini dikarenakan BGP memiliki fitur-fitur yang luar biasa banyak dan fleksibel.
Mulai dari pengaturan frekuensi routing update, sistem pembangunan hubungan dengan AS tetangga, sistem hello, policy-policy penyebaran informasi routing, dan banyak lagi fitur lain yang dapat kita modifikasi dan utak-atik sendiri sesuai dengan selera. Maka dari itu BGP merupakan routing protocol yang dapat dikontrol sebebasbebasnya oleh pengguna. Dengan demikian, banyak sekali kebutuhan yang dapat terpenuhi dengan menggunakan BGP.
10
internet-intranet
BGP juga sangat tepat jika sebuah perusahaan memiliki jalur menuju internet yang
berjumlah lebih dari satu. Kondisi jaringan dimana memiliki jalur keluar lebih dari satu buah ini sering disebut dengan istilah multihoming. Jaringan multihoming pada umumnya adalah jaringan berskala sedang sampai besar seperti misalnya ISP, bank, perusahaan minyak multinasional, dan banyak lagi. Biasanya jaringan ini memiliki blok IP dan nomor AS sendiri.
Peranan BGP dalam jaringan multihoming ini sangat besar. Pertama, BGP akan berperan sebagai routing protocol yang melakukan pertukaran routing dengan ISP atau NAP yang berada di atas jaringan ini. Kedua, BGP dengan dipadukan oleh pengaturan policy-policynya yang sangat fleksibel dapat membuat sistem load balancing traffic yang keluar masuk. Bagaimana membuat sistem load balancing dengan menggunakan BGP akan dibahas pada artikel edisi berikutnya.
Selain itu, BGP juga merupakan routing protocol yang sangat reliable kerjanya. Hal
ini dikarenakan BGP menggunakan protokol TCP untuk berkomunikasi dengan tetangganya dalam melakukan pertukaran informasi. TCP merupakan protokol yang menganut sistem reliable service, di mana setiap sesi komunikasi yang dibangun berdasarkan protokol ini harus dipastikan sampai tidaknya.
Pemastian ini dilakukan menggunakan sistem Acknowledge terhadap setiap sesi
komunikasi yang terjadi. Dengan demikian, hampir tidak ada informasi routing dari BGP yang tidak sampai ke perangkat tujuannya. Routing protocol BGP yang sekarang banyak digunakan adalah BGP versi 4 atau lebih sering disingkat sebagai BGP-4.
Kecanggihan dan kerumitan BGP sebenarnya dapat diperjelas intinya dengan beberapa karakteristik kunci. Berikut ini adalah karakteristik routing protokol BGP yang menandakan ciri khasnya:
1. BGP adalah Path Vector routing protocol yang dalam proses menentukan rute-rute
terbaiknya selalu mengacu kepada path yang terbaik dan terpilih yang didapatnya dari router BGP yang lainnya.
2. Routing table akan dikirim secara penuh pada awal dari sesi BGP, update selanjutnya hanya bersifat incremental atau menambahi dan mengurangi routing yang sudah ada saja.
11
internet-intranet
3. Router BGP membangun dan menjaga koneksi antar-peer menggunakan port TCP
nomor 179.
4. Koneksi antar-peer dijaga dengan menggunakan sinyal keepalive secara periodik.
5. Kegagalan menemukan sinyal keepalive, routing update, atau sinyal-sinyal notifikasi lainnya pada sebuah router BGP dapat memicu perubahan status BGP peer dengan router lain, sehingga mungkin saja akan memicu update-update baru ke router yang lain.
6. Metrik yang digunakan BGP untuk menentukan rute terbaik sangat kompleks dan
dapat dimodifikasi dengan sangat fleksibel. Ini merupakan sumber kekuatan BGP
yang sebenarnya. Metrik-metrik tersebut sering disebut dengan istilah Attribute.
7. Penggunaan sistem pengalamatan hirarki dan kemampuannya untuk melakukan manipulasi aliran traffic membuat routing protokol BGP sangat skalabel untuk perkembangan jaringan dimasa mendatang.
8. BGP memiliki routing table sendiri yang biasanya memuat informasi prefix-prefix
routing yang diterimanya dari router BGP lain. Prefixprefix ini juga disertai dengan informasi atributnya yang dicantumkan secara spesifik di dalamnya.
9. BGP memungkinkan Anda memanipulasi traffic menggunakan attribute- attributenya yang cukup banyak. Attribute ini memiliki tingkat prioritas untuk dijadikan sebagai acuan.
Seperti yang telah dijelaskan di atas, BGP merupakan routing protocol yang kompleks dan sulit untuk di-maintain. Dengan demikian, penggunaannya diperlukan keahlian khusus dan juga perangkat router berkemampuan proses yang tinggi. Untuk itu, perencanaan yang baik sangat diperlukan untuk menggunakan BGP. Ada kalanya kita tidak perlu menggunakan routing protocol ini dalam berhubungan dengan AS lain. Jangan gunakan BGP untuk jaringan dengan situasi seperti berikut ini:
• Hanya ada satu buah koneksi yang menuju ke Internet atau ke AS lain. Jaringan ini sering disebut dengan istilah singlehoming.
• Policy routing untuk ke Internet dan pemilihan jalur terbaik tidak terlalu diperlukan dalam sebuah AS.
12
internet-intranet
• Perangkat router yang akan digunakan untuk menjalankan BGP tidak memiliki
cukup memory dan tenaga processing untuk menangani update informasi dalam jumlah besar dan konstan.
• Keterbatasan pengetahuan dan kemampuan para administrator jaringannya dalam
hal policy routing dan karakteristik BGP lainnya.
• Bandwidth yang kecil yang menghubungkan AS yang satu dengan lainnya.
Inti Internet yang Rumit
Terjadinya sebuah dunia bernama Internet memang sangat rumit. Bagaimana tidak pasalnya semua manusia yang ada di dunia ini ingin dapat dilayani permintaan komunikasinya, tentu sangat rumit, bukan? Kerumitannya ini terlihat juga pada routing protocol yang bertugas mengatur dan menciptakan komunikasi tersebut, yaitu BGP.
BGP memang sangat rumit, namun juga sangat bertenaga dalam melayani kebutuhan penduduk dunia akan internet. Karena kerumitan dan keunikannya inilah BGP begitu menarik untuk dipelajari. Namun untuk mempelajari lebih dalam lagi mungkin perlu training khusus dan pengalaman bertahun-tahun.
Pemanfaatan Internet
Matthew DeBell dari The Education Statistics Services Institute (ESSI) mengatakan bahwa penggunaan komputer dan Internet dapat meningkatkan kualitas hidup orang setiap hari dan meningkatkan prospek pasar kerja mereka. Karena teknologi ini mempunyai potensi meningkatkan akses kepada informasi, membantu menyelesaikan tugas lebih baik dan lebih cepat, dan sebagai media komunikasi. Tingkat penggunaan komputer dan Internet dapat dianggap sebagai indikator standar hidup. Disamping itu, penggunaan komputer juga akan membantu para pelajar memperoleh pengalaman dengan teknologi ini, dengan demikian tingkat penggunaan bisa mengindikasikan sejauh mana generasi pelajar sekarang siap untuk memasuki lapangan kerja dimana kemampuan untuk menggunakan komputer sangat dibutuhkan. Diantara berbagai tujuan orang memanfaatkan Internet antara lain:
1. Berbagi data penelitian dan pekerjaan diantara rekan sejawat dan individu-
individu dalam profesi yang sama.
13
internet-intranet
2. Berkomunikasi dengan orang lain dan mengirim file melalui e-mail
3. Meminta dan memberikan bantuan dengan mengajukan permasalahan dan pertanyaan
4. Memasarkan dan mempublikasikan produk dan jasa
5. Mengumpulkan umpan balik dan saran-saran dari para pelanggan dan rekan bisnis.
Dan sesungguhnya potensi pemanfaatan Internet semata-mata tergantung pada pandangan dan kreatifitas pengguna. Dan selama Internet terus berkembang, pemanfaatan baru dan inovasi pemanfaatan pasti akan terus berlanjut. Menurut Buxbaum memahami informasi berkaitan dengan keahlian teknologi informasi, tetapi memberikan pengaruh yang lebih luas kepada individu, sistem pendidikan, dan masyarakat. Keahlian teknologi informasi membuat seseorang dapat menggunakan komputer, aplikasi perangkat lunak, database, dan teknologi lain untuk mencapai berbagai tujuan akademis, pribadi, dan tujuan yang berkaitan dengan pekerjaan. Individu yang memiliki kemampuan memahami informasi perlu mengembangkan beberapa keahlian teknologi.
Penyediaan jaringan internet di perguruan tinggi adalah sebuah keharusan yang
tidak bisa ditawar-tawar lagi sekarang ini. Oleh karenanya banyak lembaga-lembaga pendidikan tinggi yang beralih kepada pemanfaatan teknologi informasi ini sebagaimana yang dikatakan oleh Baer:
“Institutions of higher education are turning to new communications and information technologies that promise to increase access, improve the quality of instruction, and (perhaps) control costs.”
Sementara itu, DR. Shirley Raines, Presiden The University of Memphis
menyarankan untuk menggunakan wireless untuk implementasi teknologi informasi tersebut,
"Students in the 21st century expect a 21st century education. And we truly believe
investing in innovative uses of IT, such as wireless, is absolutely critical for the university" Motschnig-Pitrik (2001) mengatakan bahwa pemanfaatan internet sebagai media pembelajaran dikenal dengan sebutan SCIAT (Student - Centered – Internet – Assisted Teaching). Menggunakan internet sebagai media pembelajaran berarti mengaplikasikan
14
internet-intranet
pendekatan yang berpusat pada peserta didik. Hal ini karena, secara optimal, para pendidik
atau instruktur memberikan kemampuan menemukan bahan pelajaran secara bebas yang dianggap relevan untuk dipelajari, setelah berkonsultasi dengan fasilitator dan mendapatkan persetujuannya. Dalam SCIAT para peserta didik – dalam hal ini mahasiswa – didukung oleh instruktur, pada dasarnya menggunakan internet dengan dua cara.
Cara yang pertama adalah dengan memanfaatkan internet sebagai sumber
pengetahuan pada saat mahasiswa mencari pengetahuan yang relevan. Oleh karena itu mereka perlu secara aktif bertanya pada diri sendiri materi apa yang berguna untuk memenuhi tugas-tugas mereka dan bagaimana memperolehnya, dokumen yang mana, jurnal, perpustakaan, buku, lembaga, yang mungkin memberikan informasi yang mereka butuhkan. Ketika sudah ditemukan, para mahasiswa perlu mengevaluasi sumber-sumber yang berkaitan dengan relevansinya dengan solusi yang mereka perlukan. Tidak perlu dikatakan, semua catatan perkuliahan dan daftar bacaan diberikan oleh instruktur dalam format yang bisa didownload.
Cara kedua pemanfaatan internet dalam SCIAT adalah sebagai tempat penyimpanan dokumen mahasiswa sekaligus menjadi media komunikasi untuk diskusi dengan teman- temannya dan dengan fasilitator. Dengan menggunakan situs web sebagai tempat penyimpanan pemecahan masalah yang bersifat parsial sangat membantu terutama dalam situasi dimana mahasiswa yang tergabung dalam tim kecil bisa bekerjasama dalam proyek yang sama. Hal ini karena setiap anggota tim bisa mengkonsultasikan dan mendiskusikan dokumen dengan rekan timnya dan juga dengan fasilitatornya. Dokumen yang sama selanjutnya dapat segera dipergunakan untuk presentasi pada perkuliahan tersebut yang diorganisir seperti laboratorium.
Untuk bisa memanfaatkan internet sebagai sumber informasi secara maksimal di Perguruan Tinggi, setiap individu harus menguasai keterampilan yang diperlukan untuk menelusur. Tetapi, sebagaimana dikatakan Brophy bahwa para pengguna seringkali tidak menghiraukan keterampilan yang diperlukan untuk menelusur sumber-sumber informasi ini, dengan menyatakan bahwa mereka sudah bisa menggunakan dengan mudah.
15
internet-intranet
Selain itu, penggunaan internet telah merasuk pada hampir semua aspek kehidupan,
baik sosial, ekonomi, pendidikan, hiburan, bahkan keagamaan. Pendeknya apa saja yang dapat terpikirkan!
Kita dapat mengetahui berita-berita teraktual hanya dengan mengklik situs-situs
berita di web. Demikian pula dengan kurs mata uang atau perkembangan di lantai bursa, internet dapat menyajikannya lebih cepat dari media manapun.
Para akademisi merupakan salah satu pihak yang paling diuntungkan dengan kemunculan internet. Aneka referensi, jurnal, maupun hasil penelitian yang dipublikasikan melalui internet tersedia dalam jumlah yang berlimpah. Para mahasiswa tidak lagi perlu mengaduk-aduk buku di perpustakaan sebagai bahan untuk mengerjakan tugas-tugas kuliah. Cukup dengan memanfaatkan search engine, materi-materi yang relevan dapat segera ditemukan.
Selain menghemat tenaga dalam mencarinya, materi-materi yang dapat ditemui di internet cenderung lebih up-to-date. Buku-buku teks konvensional memiliki rentang waktu antara proses penulisan, penerbitan, sampai ke tahap pemasaran. Kalau ada perbaikan maupun tambahan, itu akan dimuat dalam edisi cetak ulangnya, dan itu jelas membutuhkan waktu. Kendala semacam ini nyaris tidak ditemui dalam publikasi materi ilmiah di internet mengingat meng-upload sebuah halaman web tidaklah sesulit menerbitkan sebuah buku. Akibatnya, materi ilmiah yang diterbitkan melalui internet cenderung lebih aktual dibandingkan yang diterbitkan dalam bentuk buku konvensional.
Kelebihan sarana internet yang tidak mengenal batas geografis juga menjadikan
internet sebagai sarana yang ideal untuk melakukan kegiatan belajar jarak jauh, baik melalui kursus tertulis maupun perkuliahan. Tentu saja ini menambah panjang daftar keuntungan bagi mereka yang memang ingin maju dengan memanfaatkan sarana internet.
Internet juga berperan penting dalam dunia ekonomi dan bisnis. Dengan hadirnya e-
commerce, kegiatan bisnis dapat dilakukan secara lintas negara tanpa pelakunya perlu beranjak dari ruangan tempat mereka berada.
Internet juga merambah bidang keagamaan, bidang yang biasanya jarang mengadaptasi perkembangan teknologi. Disini internet dimanfaatkan untuk sarana dakwah maupun diskusi-diskusi keagamaan. Di Indonesia, jaringan-jaringan seperti Isnet (Islam)
16
internet-intranet
maupun ParokiNet (Katolik) telah lama beroperasi dan memberikan manfaat yang besar
bagi umat. Kegiatan sosial seperti pengumpulan zakat dan Infaq dapat dilaksanakan secara cepat melalui sarana internet.
Bagi mereka yang gemar bersosialisasi atau mencari sahabat, internet menawarkan
berjuta kesempatan. Baik melalui email maupun chatroom, para pengguna internet dapat menjalin komunikasi dengan rekan-rekannya di segala penjuru dunia dalam waktu singkat dan biaya yang relatif murah. Apabila dalam surat menyurat konvensional yang menggunakan jasa pos, sebuah surat bisa menghabiskan waktu berminggu-minggu dalam perjalanan lintas benua, maka sebuah email hanya membutuhkan hitungan detik untuk dapat menjangkau segala sudut dunia.
Biaya komunikasi lintas benua dapat lebih ditekan lagi. Dengan hadirnya teknologi VoIP (Voice over Internet Protocol), pengguna telepon tidak lagi perlu mengeluarkan biaya sambungan telepon internasional yang sangat mahal untuk menghubungi kolega atau keluarga di luar negeri. Teknologi ini memungkinkan kita melakukan percakapan telepon internasional dengan ongkos yang hanya sedikit lebih mahal dari biaya pulsa telepon lokal. Bagi yang berniat mencari hiburan, internet menawarkan pilihan yang berlimpah.
Dengan memanfaatkan game server, seseorang dapat bermain game bersama lawan dari negara lain melalui jaringan internet. Pecinta musik juga semakin dimanja dengan hadirnya klip-klip MP3 dari lagu-lagu favorit. Bagi yang haus akan informasi dari dunia entertainment, internet adalah surga dengan berlimpahnya situs-situs web para artis, baik nasional maupun internasional.
Sebagaimana hal-hal lain di dunia, internet selain menawarkan manfaat, juga menyimpan mudharat. Berlimpahnya informasi yang tersedia dari bermacam-macam sumber membuat para netters harus jeli dalam memilah-milah. Maklum, karena sifatnya yang bebas, maka tidak sulit bagi pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk memajang informasi yang menyesatkan, atau bahkan yang menjurus ke arah fitnah. Tidak semua informasi yang didapat melalui sarana internet terjamin akurasinya. Dalam hal ini, para pengguna internet sangat dituntut kejeliannya agar tidak terlampau mudah percaya terhadap informasi-informasi yang tidak jelas, baik sumber maupun kredibilitas penyedianya.
17
internet-intranet
Pembajakan karya intelektual juga merupakan salah satu ekses negatif dalam
penggunaan internet. Tahukan anda bahwa format musik MP3 yang populer itu hampir semuanya ilegal? Dan materi ilegal semacam ini dapat dengan mudah menyebar berkat
"jasa" internet.
Disamping contoh-contoh diatas, masih tak terhitung lagi sisi gelap dari penggunaan internet. Tidak heran, beberapa negara yang terhitung "konservatif", seperti Arab Saudi dan China, membatasi secara ketat akses internet bagi warganya.
Kemudahan dan kenyamanan dalam berkomunikasi via internet juga ditengarai
membuat banyak netters kehilangan kesempatan, bahkan kemampuan, untuk berkomunikasi secara personal. Mereka tenggelam dalam keasyikan ber-chatting atau ber- email dengan teman di dunia maya hingga melupakan sosialisasi di dunia nyata.
Terlepas dari segala ekses negatif tersebut, internet tetaplah hanya sekedar sarana.
Ia hanyalah alat, bukan tujuan. Di tangan para penggunanyalah internet dapat memberikan manfaat atau malahan justeru mudharat.
Melakukan bisnis melalui internet
Berita atau informasi manfaat IT (Information Technology) dan Internet terutama di bidang bisnis nampaknya sudah sedemikian banyak. Beberapa potret perusahaan telah menjadi pengukuh perkembangan e-business di Indonesia. Terlepas dari baru sedikit yang sukses, itu sudah menjadi babak awal yang cukup menggembirakan. Harus diakui bersama, bahwa perusahaan-perusahaan multinasional masih menjadi gerbong perkembangan e- business di Indonesia. Ekspansi bisnis mereka jelas menjadi tantangan yang harus dijawab para pebisnis nasional. Dalam Internet Bubble [1] sekarang, bisnis di Internet mendobrak batasan ruang dan waktu. Sebuah perusahaan di Indonesia memiliki kesempatan yang sama untuk mengakses pasar Amerika dibandingkan dengan perusahaan di Eropa, atau bahkan dengan perusahaan di Amerika. Sebaliknya perusahaan luar negeri dapat dengan mudah mengakses pasar Indonesia. Jika hal ini tidak mendapat perhatian, maka pasar dalam negeri kita akan dijarah oleh perusahaan asing.
Terhapusnya batasan ruang dan waktu dengan adanya Internet membuka peluang
baru untuk melakukan pekerjaan dari jarak jauh. Ini memunculkan istilah remote working
18
internet-intranet
atau teleworking. Seorang pekerja dapat melakukan pekerjaannya dari rumah tanpa perlu
memikirkan masalah lalulintas. Hal di atas menunjukkan adanya peluang-peluang baru dalam bisnis dengan adanya IT dan Internet.
Bisnis terkait dengan IT dapat dibedakan menjadi dua: pertama adalah bisnis IT
yaitu IT dijadikan sebagai sebuah produk, dan kedua bisnis menggunakan IT artinya IT
digunakan sebagai alat (tools). IT disini meliputi hardware dan software, juga on-line dan
off-line. Jadi sebuah perusahaan dapat menghasilkan produk IT atau dapat menggunakan IT untuk menghasilkan produk atau layanannya.. Untuk yang terakhir ini, IT dijadikan sebagai tools, bukan sebagai "end product" seperti yang akan dibahas di makalah ini.
Peluang bisnis melalui internet
Pengguna Internet di Indonesia berdasarkan data terakhir yang dikumpulkan APJII
(Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia) hingga akhir semester I 2004, jumlahnya diperkirakan telah mencapai 10 juta pengakses. Cara akses mencakup baik yang terhubung dari akses perumahan, perkantoran, sekolah, hingga publik warnet. Jumlah pengguna Internet di Indonesia pada tahun ini mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan. Dengan kondisi tersebut, diperkirakan hingga akhir tahun ini jumlah pengakses Internet di Indonesia dapat mencapai 12 juta pengguna [2, 3].
Jika dilihat dari aksesnya, sebagian besar sambungan Internet di Indonesia masih
berupa akses dial-up, yaitu sekitar 90%. Baru sekitar 10% dari sambungan Internet di Indonesia yang telah menggunakan akses komunikasi data berkecepatan tinggi (broadband access). Target pertumbuhan pengakses termasuk target penetrasi Internet di Indonesia untuk tahun ini diperkirakan akan terlampaui. Ini didukung oleh pertumbuhan pengakses Internet yang melonjak tajam dari sekolah dan pemda [2, 3].
Dari data di atas terlihat, bahwa peluang bisnis melalui internet terbuka lebar.
Pertumbuhan pengkases juga terus melonjak setiap tahun. Dilihat dari jumlah pengakses internet tersebut, ini berarti bahwa bisnis melalui internet sangat menjanjikan. Dengan kata lain, calon pembeli di market/pasar internet adalah 12 juta orang sampai akhir tahun 2004.
Diasumsikan bahwa di pasar internet ada satu Internet Shop Sejahtera. Dan
diasumsikan bahwa prosentasi pengakses (access rate) adalah 0.01%, dan sharing market
19
internet-intranet
dengan pebisnis lain di internet adalah 5%. Maka dari 12 juta pengguna internet di
Indonesia ada 60 pengguna yang akan mengunjungi Internet Shop Sejahtera. Apabila 1 pengguna mewakili 1 order, dan produk yang dijual adalah produk untuk konsumsi/kebutuhan harian, maka dalam hitungan satu tahun akan ada total 60X365=21900 order dengan prospek keuntungan sebesar 219 Juta Rupiah apabila tiap satu order memberi keuntungan 10000 Rupiah.
Asumsi perhitungan di atas akan berubah sesuai dengan perubahan jumlah pengakses internet, asumsi rate akses, dan asumsi sharing market. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa peluang bisnis di internet itu ada, hanya tantangannya ada pada produk yang dijual, artinya apakah produk itu merupakan kebutuhan utama dari pengakses internet atau tidak. Produk ini bisa berupa barang keras (produk SPP : sandang, pangan dan papan) dan barang lunak (jasa dan service).
Kiat Memulai Bisnis melalui Internet
Pelaku bisnis melalui internet kebanyakan adalah pebisnis UKM, atau home-based. Sehingga dikenal istilah home-based-internet-business, internet bisnis SOHO (small office/home office) dan sejenisnya. Home-based-business ini hanya memerlukan modal awal yang kecil, tetapi begitu bisnisnya dijalankan dengan benar akan menghasilkan income yang besar. Bisnis ini bagi orang-orang yang selalu mencari peluang usaha dan para wirausahawan di internet (atau istilah barunya adalah netrepreneur, gabungan dari kata
'internet' dan 'entrepreneur'), internet telah menjadi sarana yang sangat mudah dan cepat
untuk mendapatkan keuntungan.
Menurut Dr. Ken Evoy, pendiri website 'Make Your Site Sell !' yang sangat sukses, ada 3 langkah besar untuk menjalankan internet bisnis, yaitu :
Langkah 1 : Mengembangkan produk unggulan yang akan dijual di web shop.
Langkah 2 : Membangun web shop yang mampu menjual produk tersebut.
Langkah 3 : Menarik pengakses internet untuk berkunjung ke web shop tersebut.
Bagi netrepreneur, langkah pertama akan diawali dengan analisa market internet untuk mengetahui kecenderungan pasar (market tend) terhadap produk. Analisa ini bisa dilakukan dengan mengumpulkan data produk tersebut melalui search engine, surat kabar,
20
internet-intranet
program televisi atau sumber lain. Produk dari hasil analisa pasar ini akan menjadi produk
unggulan, produk laik jual. Produk ini akan memenuhi proyeksi keuntungan yang diperkirakan di awal.
Langkah berikutnya, yaitu membangun website atau homepage untuk web shop
dengan tampilan yang menarik sebagai tempat untuk menjual produk unggulan dan produk- produk lainnya. Akan tetapi perlu diingat bahwa karakteristik pengakses internet di Indonesia adalah 90% mengakses dengan dial-up . Sehingga tampilan web shop dengan content yang berat hendaknya dihindarkan, karena akan susah diakses dan sangat lambat. Langkah 3 adalah langkah terakhir yang paling menentukan berhasil atau tidaknya bisnis melalui internet. Semakin banyak pengakses internet yang mengunjungi web shop, semakin membuka peluang penjualan produk. Dengan kata lain, adalah bagaimana menjadikan web shop memiliki akses ranking yang tinggi, sehingga apabila ada pengakses internet yang akan mencari suatu produk bisa dengan mudah ditemukan di web shop tersebut. Salah satu indikasi akses ranking yang tinggi dari sebuah web shop adalah apabila kita search kata yang ada pada content web shop, hasilnya muncul pada halaman pertama.
Beberapa kiat untuk menaikkan ranking situs.
1. SSitus web shop yang sederhana, tetapi menarik dan ringan diakses
2. SKonten website berisi kata-kata umum dan baku
3. Mendaftarkan situs web shop di semua search engine
4. Membuka web shop di situ web shop mall yang sudah terkenal
5. Bergabung di web shop Mall yang gratis
6. Mengiklankan web shop di web engine (Google, Yahoo, Infoseek, dll.)
7. Tukar menukar banner dengan web shop yang lain (reciprocal link concept)
8. Membuat "mail magazine"
Kendala Bisnis melalui Internet
Akhir-akhir ini banyak berita mengenai perusahaan-perusahaan dotcom yang bangkrut. Data memang menunjukkan bahwa hanya 5% dari puluhan juta website yang mampu bertahan dan memperoleh keuntungan dari internet bisnis. Banyak perusahaan besar yang terkena 'internet business syndrome' dengan menginvestasikan dana besar untuk
21
internet-intranet
ikut masuk ke dalam bisnis internet, tapi tanpa menjalankan bisnisnya dengan konsep
manajemen yang jelas dan benar.
Beberapa kendala dalam melakukan bisnis melalui internet (kasus di Indonesia) bisa disampaikan sbb. Kendala ini sekaligus menjadi tantangan dan peluang bagi netrepreneur untuk meraih kesuksesan berbisnis melalui internet.
1. Terbatasnya sambungan internet broadband baik berbasis DSL/ADSL dan fiber
optic.
2. Kurang adanya kepercayaan terhadap internet banking untuk e-payment atau pembayaran electronik via internet dengan kartu kredit yang dikeluarkan bank lokal Indonesia.
3. Kurang adanya sarana penunjang bisnis internet, seperti layanan "pembayaran antara" untuk COD (Cash on Delivery) dan layanan antar barang.
4. Masih rendahnya kepercayaan masyarakat kepada web shop, yang selaras dengan masih kuatnya pasar tradisional. Rendahnya kepercayaan masyarakat ini juga didukung oleh kurang bisa dipercayanya pelaku web shop dalam berbisnis di internet.
5. Minimnya propaganda berbisnis melalui internet oleh pakar IT maupun netrepreneur/pelaku bisnis di internet.
6. Belum adanya dukungan pemerintah atau lembaga terkait dalam hal kebijakan dan regulasi.
Bisnis Model
Bisnis model merupakan Inti utama yang disampaikan dalam karya ini adalah bahwa model bisnis dari sebuah perusahaan startup di bidang Teknologi Informasi (atau sering dikenal dengan istilah "dotcom", meskipun tidak semua perusahaan TekInfo dapat dikategorikan dotcom). Dewasa ini banyak yang menggunakan internet sebagai jalan untuk mempermudah pekerjaan atau bisnis mereka. Banyak toko-toko online 24 jam untuk melayani konsumen diseluruh belahan dunia. Pada intinya kita dapat membeli apa saja yang kita butuhkan didalam internet. Sebagai contoh sekarang banyak Distro yang
22
internet-intranet
membuka situs untuk mempromosikan barang baru dan menarik konsumen untuk membeli
tanpa harus datang ketempat tersebut.
Sekarang ini banyak penjualan barang elektronik; HP, laptop, perangkat keras bahkan perangkat lunakpun banyak yang dijual lewat internet karena dengan lewat internet pemasaran tidak banyak makan biaya dan waktu. Contohnya antivirus, aplikasi game, musik dll.
Salah satu contoh model bisnis:
Linux dan Bisnis Model Open Source
Linux adalah sistem operasi yang bersifat open source. Ada banyak lisensi yang bersifat open source. Lisensi-lisensi yang bersifat open source didefinisikan dalam Open Source Definition dan disertifikasi oleh Open Source Organization.
Pada umumnya, program-program yang membentuk Linux berlisensi GNU Public License. Setiap orang tidak hanya berhak memperoleh software bersifat open source secara gratis, tetapi juga berhak memodifikasi source code software tersebut.
Meracik software yang bersifat open source menjadi satu software yang mudah diinstalasi
dan digunakan, kemudian menjualnya dengan menyertakan pelayanan dan support kepada pembeli adalah bentuk dasar dari bisnis model open source. Kelebihan dari bisnis model ini adalah, biaya untuk membangun sebuah software dapat ditekan serendah mungkin tanpa mengurangi kualitas dari software tersebut.
Walaupun bisnis model ini tidak lebih sederhana dari bisnis model software yang
konvensional, penulis yakin bahwa bisnis model ini bisa menjadi satu pemecahan untuk mengatasi pembajakan software yang merupakan masalah besar di dunia software komputer. Di Indonesia sendiri kurang lebih 90% dari software yang ada di masyarakat adalah software bajakan. Kondisi ini pula merupakan salah satu kendala yang menghambat perkembangan dunia software di Indonesia.
Pada masa mendatang, dimulai dari Linux, diperkirakan akan muncul banyak
perusahaan software yang akan membuat produknya secara open source. Bila budaya open source ini dapat juga berkembang di Indonesia, hembusan angin segar akan dapat dirasakan oleh pengembang software di tanah air.
23
internet-intranet
a. Sumber daya system
Sistem ERP adalah sebuah terminologi yang diberikan kepada sistem informasi yang mendukung transaksi atau operasi sehari-hari dalam pengelolaan sumber daya perusahaan. Sumber daya tersebut meliputi dana, manusia, mesin, suku cadang, waktu, material dan kapasitas.
Sistem ERP dibagi atas beberapa sub-Sistem yaitu Sistem Financial, Sistem Distribusi, Sistem Manufaktur, dan Sistem Human Resource. Contoh sistem ERP komersial antara lain: SAP, Baan, Oracle, IFS, Peoplesoft dan JD.Edwards. Selain itu salah satu sistem ERP open source yang populer sekarang ini adalah Compiere.
Untuk mengetahui bagaimana Sistem ERP dapat membantu Sistem operasi bisnis kita, mari kita perhatikan suatu kasus kecil seperti di bawah ini.
Katakanlah kita menerima order untuk 100 unit Produk A. Sistem ERP akan membantu kita menghitung jumlah barang yang dapat diproduksi berdasarkan segala keterbatasan sumber daya yang ada saat ini.
Apabila sumber daya tersebut tidak mencukupi, Sistem ERP dapat menghitung
berapa lagi sumberdaya yang diperlukan, sekaligus membantu kita dalam proses pengadaannya. Ketika hendak mendistribusikan hasil produksi, Sistem ERP juga dapat menentukan cara pemuatan dan pengangkutan yang optimal kepada tujuan yang ditentukan pelanggan. Dalam proses ini, tentunya segala aspek yang berhubungan dengan keuangan akan tercatat dalam Sistem ERP tersebut termasuk menghitung berapa biaya produksi dari
100 unit tersebut.
b. Revenue Model
Memang aneh di Indonesia ini, media promosi dan pemasaran dengan memanfaatkan situs pencari tidak populer namun kebanyakan dari para pebisnis dan manajer pemasaran di Indonesia menggunakan situs pencari dalam upayanya mendapatkan berbagai informasi. Populer atau tidak populer di negeri kita ini, baiklah saya ingin menguraikan 9 prediksi ttg bagaimana industri bisnis situs pencari mendapatkan revenue di tahun 2003 ke depan:
24
internet-intranet
Prediksi#1.
Industri Optimisasi Bisnis ke Situs Pencari akan Berkembang -
Industri pemasaran yang memanfaatkan promosi dari situs pencari - untuk mendapatkan ekspos promosi yang maksimal - akan meningkat, mengingat 86% dari para pengguna Internet memanfaatkan situs pencari dalam mencari informasi apa pun. Oleh karena itu, penting sekali mempromosikan situs bisnis Anda ke situs pencari dan direktori web, untuk mendapatkan pasar yang sudah "tersegmen".
Prediksi#2.
KEMITRAAN -
Untuk dapat hidup, sudah hal yang lumrah adalah untuk bermitra, hal itu nyata dalam industri apa pun bahkan di Indonesia, karena itu situs pencari pun harus bermitra dengan situs pencari yang lain. Contohnya adalah Yahoo! Dengan Google! Mereka bermitra satu sama lain untuk kuat di pasar. Begitu pula kemitraan ini terjadi antara perusahaan online maupun offline khususnya antara situs pencari dengan perusahaan komunikasi maupun perusahaan media.
Prediksi#3.
Meningkatnya Model Paid Submission -
Mengingat kembali ke bulan November 2000, Looksmart adalah satu-satunya dari situs pencari utama dan direktori web yang meminta bayaran jika suatu situs web ingin diindeks. Baru sebulan kemudian Yahoo juga meminta bayaran untuk jenis pelayanan bisnis yang sama. Kemudian tahun 2002, tren harga untuk jenis pelayanan bisnis ini mencapai hingga USD 299, dengan demikian terciptalah suatu standar baru untuk kategori industri ini dan kemudian Yahoo! Membuktikannya dengan memperoleh pangsa pasar yang lebih besar sekaligus bermitra dengan pemain lain di industri yang sama (Looksmart). Trennya bahwa pelayanan bisnis Paid Submission ini akan tetap dalam hal biaya untuk tahun 2003 juga. Namun tidak menutup peluang bahwa situs-situs pencari dan direktori lain pun akan mengikuti tren yang sama pula khususnya untuk kategori bisnis. Dan dalam hal ini, dapat diperkirakan Google akan menjadi yang pertama.
25
internet-intranet
Prediksi#4.
Ajal Bagi Para Spammer -
para pelaku spammer, bukan hanya terjadi pada dunia email saja, namun juga dalam dunia situs pencari, akibatnya pencarian informasi yang kita lakukan seringkali tidak relevan, nah untuk mengatasi hal ini, Google belum lama memperkenalkan suatu halaman web yang berisi laporan tentang para spammer, di URL
http://www.google.com/contact/spamreport.html sehingga orang dapat menilai kualitas dari
situs web yang mereka cari di halaman index dari Google.
Hal ini pun memungkinkan siapa pun dapat memberikan nilai pada situs tersebut misalnya, apakah cukup memberikan informasi yang baik.
Google dalam hal ini sebagai pemrakarsa untuk menutup jalan para para spammer di dunia
situs pencari yang akan diikuti pula oleh situs pencari lainnya dalam waktu dekat. Maka hasilnya pencarian akan lebih relevan dalam hal isi dan konteksnya khususnya untuk mulai tahun 2003 dan seterusnya.
Prediksi#5.
Meningkatnya Model Pay For Performance (PFP) -
Bila Anda mengingatnya setahun yang lalu, hanya ada beberapa situs pencari yang menawarkan model PFP, Anda lihat bukan betapa pentingnya PFP ini (termasuk Pay-Per- Click option, paid inclusion,
sponsored listing dan pembelian keyword). Hampir semua situs pencari utama sekarang menawarkan beberapa jenis pilhan PFP dan setiap kampanye SEO (search engines optimization) memiliki beberapa komponen PFP untuk mendapatkan hasil pencarian yg terbaik.
Terus terang saja, ini merupakan tren yang bakal terus meningkat yang akan diterapkan oleh situs pencari utama maupun direktori web dalam bentuk pilhan PFP, entah itu dilakukan sendiri (contohnya Looklisting dari Looksmart yg diperuntukkan untuk UKM) atau menggunakan mitra luar (misalnya Yahoo bermitra dengan Overture). Juga demikian halnya semakin banyak gaya SEO tradisional memanfaatkan PFP sejak tahun 2002 ini,
26
internet-intranet
karena manfaatnya dapat dirasakan oleh bisnis jenis UKM sekalipun dan kemunculannya di
hasil pencarian tidak dapat disangsikan.
Prediksi#6.
Kematian Bagi Salah Satu -
Dalam industri apa pun, selalu ada yang menang dan ada yang kalah. Begitu juga dalam industri situs pencari akan ada yang mati entah itu di kategori situs pencari maupun di kategori direktori web. Dan mereka yang mati adalah yang tidak dapat memberikan hasil pencarian yang relevan dan terbaru kepada para pencari informasi.
Prediksi#7.
Berpindah dari In-House ke Outsource -
Mengoptimisasi situs bisnis Anda ke situs pencari tidak saja melibatkan teknik optimisasi tradisional, namun juga melibatkan manajemen PPC atau PFP, teknik penulisan
(copywriting) suatu situs, melakukan riset suatu keyword, konsultasi pemasaran dan industri. Seraya metode optimisasi ke situs pencari merupakan hal yang kompleks dan memakan banyak waktu, karena itu semakin banyak perusahaan akan menggunakan pihak ketiga untuk melakukan optimisasi suatu situs bisnis untuk ditempatkan ke situs pencari, sebaliknya daripada melakukannya sendiri.
Sebab itu, tantangan bagi para spesialis promosi di situs pencari untuk menajamkan keahlian mereka terus menerus seraya perkembangan yang dinamis dari PFP, PPC sehingga mereka tetap kompetitif.
Prediksi#8.
Guncangan Dalam Industri Optimisasi Situs Bisnis ke Situs Pencari -
Tahun-tahun ke depan menghadirkan tantangan, hanya mereka yang mengikuti trend ini dapat bertahan dan yang tidak akan punah ditelan oleh waktu itu sendiri.
Prediksi#9.
Munculnya Teknologi-Teknologi Baru -
27
internet-intranet
Seperti halnya di tahun-tahun yang lalu (penamaan domain bisa sampai 67 karakter, Ezula,
Zeus, dan MS Smart Tags), diyakini pasti akan muncul beberapa perkembangan teknologi yang cukup signifikan di tahun 2003 dan seterusnya yang akan mempengaruhi peta bisnis situs pencari.
Anda mungkin akhir-akhir ini sering dibikin SHOCK dengan banyaknya berita tentang runtuhnya bisnis dotcom di tengah berkembangnya teknologi internet. Apalagi media masa menyorotnya seolah-olah masa depan internet bisnis tidak cerah lagi. Jika anda mengikuti berita tentang internet, saat ini ada puluhan juta website yang meramaikan dunia internet, tetapi TIDAK LEBIH dari 5% dari seluruh website tersebut yang MAMPU memperoleh keuntungan dari internet bisnisnya.
Berita baiknya, di dalam 5% yang sukses tersebut ternyata kebanyakan adalah justru
internet bisnis perorangan, SOHO (Small Office/Home Office), dan sejenisnya. Ada SATU faktor PALING UTAMA dan TERPENTING untuk sukses di internet bisnis, tetapi faktor ini justru diabaikan oleh pebisnis besar yang akhirnya mengakibatkan runtuhnya bisnis dotcom mereka. Di lain pihak, satu faktor inilah yang menjadikan internet bisnis perorangan/SOHO sukses masuk di dalam 5% tersebut. Dan tanpa bermaksud menyombongkan diri, internet bisnis kami, yang akan diceritakan sebentar lagi, telah berhasil berada di dalam kelompok 5% di atas. Jadi, apakah SATU FAKTOR PALING UTAMA dan TERPENTING itu ? Hanya 2 kata saja jawabannya, yaitu … NICHE MARKET!
Anda tentunya pernah mendengar kata ini, tetapi mungkin belum menyadari betapa
powerfulnya efek yang dihasilkan dari penerapan kata-kata tersebut, karena saya telah merasakannya, dan ingin berbagi dengan anda melalui tulisan ini. "Niche" pada pokoknya adalah sebuah kelompok orang/pasar dengan "area of interest" yang sempit/khusus di tengah pasar yang lebih besar. Secara mudahnya, "niche marketing" adalah lawan dari
"mass marketing". Mass marketing berusaha mencapai seluruh target pasar yang sangat
besar tanpa memilih sebuah target khusus. Kegagalan bisnis dotcom biasanya disebabkan oleh ambisinya untuk menyediakan segala sesuatu untuk semua orang. Sedangkan niche marketing memfokuskan pada produk yang KHUSUS dan TERFOKUS untuk target pasar
28
internet-intranet
yang SANGAT SPESIFIK.. Contoh yang nyata dan terdekat adalah internet bisnis saya di
www.balitacerdas.com yang menyediakan informasi tentang perkembangan anak usia di bawah 3 tahun (batita) dalam bentuk buku elektronik (ebook) yang berjudul "3 Tahun Pertama yang Menentukan".
Jika anda mengunjungi website www.balitacerdas.com tersebut, anda akan tahu bahwa informasi yang ada adalah sangat spesifik dan terfokus HANYA untuk orang tua yang mempunyai anak batita, dan khusus tentang PERKEMBANGAN anak batita, tanpa membahas masalah penyakit/kesehatannya. Hasilnya…, website tersebut telah berhasil menjadi mesin pencetak uang saya di internet ! Seperti itulah contoh niche market. Jika anda pernah mengikuti kursus melalui email "eBook Magic!" di www.bukuelektronik.com , ada sebuah contoh cerita tentang produk untuk niche market di dalam seorang pegawai perusahaan jual/beli mobil bekas yang tidak disadari oleh orang tersebut.
Contoh ilustrasinya, jika anda adalah seekor ikan kecil di kolam yang besar, hampir pasti
anda akan dimakan oleh ikan yang lebih besar. Tetapi, jika anda adalah seekor ikan besar di kolam kecil, hidup anda akan jauh lebih nyaman, tanpa takut ada ikan yang lebih besar di kolam tersebut. Jadi, untuk sukses di internet bisnis, pikirkanlah tentang niche market. Pikirkanlah untuk menjadi ikan besar di dalam kolam kecil.
Latihan Soal.
1. Jelaskan sejarah singkat dari perkembagan intrenet di dunia !
2. Jelaskan manfaat dari penggunaan internet !
3. Jelaskan kiat-kiat untuk dapat meningkatkan rangking website yang kita miliki !
4. Jelaskan kendala yang mungkin di hadapi dalam bisnis internet !
5. Jelaskan secara singkat prediksi dari perkembangan internet !
(Download Lebih Lengkap)
Tag :
0 komentar:
Posting Komentar